lb89

Jumat, 02 Oktober 2015

Haji Lulung Siap Ladeni Ahok Berebut Kursi Gubernur


JAKARTA - Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Haji Lulung mengaku siap dicalonkan sebagai Gubernur DKI Jakarta, dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) pada 2017 mendatang.
Meski menyatakan siap melawan sejumlah tokoh yang sudah digadang maju mencalonkan diri seperti Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama alias Ahok, Lulung menyerahkan pencalonan itu kepada partainya, Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

"Itu (pencalonan) tergantung partai saya. Kalau itu menjadi amanah rakyat dan partai, Insya Allah saya ikuti," ujar Lulung, usai diperiksa sebagai saksi di Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri, Jakarta, Kamis (1/10/2015).
Lulung membantah saat disinggung keterlibatannya dalam kasus korupsi pengadaan UPS ini sebagai hambatan dirinya untuk maju menjadi orang nomor satu di Jakarta.
Namun, Lulung tak memungkiri apabila terdapat pihak-pihak yang ingin menjegal dirinya dalam pencalonan sebagai gubernur DKI melalui kasus korupsi UPS ini. Ia menyerahkan sepenuhnya benar atau tidaknya hal itu kepada Tuhan. "Tuhan Maha Benar," singkat Lulung.
Lulung mengatakan keterlibatan dirinya dalam kasus pengadaan UPS justru memberikan keuntungan tersendiri bagi dirinya. Ia menganggap namanya menjadi naik dan lebih populer di masyarakat akibat namanya diseret-seret dalam kasus UPS.
Lulung meyakini jika penyidik menyatakan bahwa ia tidak bersalah, hal tersebut malah memberikan citra positif bagi dirinya ke depan, terlebih dalam menghadapi Pilkada Gubernur DKI Jakarta tahun 2017 nanti. "Saya ini diuntungkan, karena popularitas saya naik. Ya nanti biar masyarakat yang menilai," pungkas Lulung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar