lb89

Sabtu, 16 Juli 2016

Kudeta Berdarah: 100 Perwira Militer Kembali Ditahan Polisi Turki


Diyarbakir Petugas kepolisian Turki kembali menahan lebih dari 100 orang perwira militer dekat pangkalan udara Diyarbakir, Turki.

Penahanan ini dilakukan setelah ratusan tentara berusaha melakukan kudeta militer terhadap Presiden Erdogan.
Pangkalan udara militer di Diyarbakir dalam satu tahun ini digunakan sebagai pusat utama operasi udara pada tahun lalu untuk melawan Partai Pekerja Kurdistan (PKK). Demikian sebagaimana dilansirReuters, Sabtu (16/7/2016).
Pasca dilakukan kudeta militer, tidak ada saatu pun pesawat yang melakukan lepas landas atau mendarat di pangkalan udara tersebut.
Selain di Diyarbakir, sejumlah tentara juga ditahan di sejumlah pangkalan militer dekat provinsi tenggara Kurdi di Sanliurfa, Hakkari dan Bingol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar